Lusi Nesrika jelita, S.Pd.

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Melalui MGMP Tingkatkan Kompetensi Guru Bahasa Indonesia (Tagar#Tantangan Hari ke-23)

Melalui MGMP Tingkatkan Kompetensi Guru Bahasa Indonesia (Tagar#Tantangan Hari ke-23)

Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia Kementerian Agama Sumatera Barat kembali menyelenggarakan Kegiatan rutinnya di Aula Rumah Makan Ranah Minang Koto Baru Padang Panjang. (5 Februari 2020)

Kegiatan tersebut diikuti oleh 67 guru Bahasa dan sastra Indonesia dari sejumlah Madrasah Aliyah Negeri maupun swasta yang tersebar di seluruh kota dan kabupaten di Sumatera Barat.

Mereka berasal dari Kota Padang, Kota Bukittinggi, Kota Payakumbuh, Kab. Agam, Kab, Tanah Datar, Kabupaten 50 Kota, Kab, Pesisir Selatan, Kab. Pasaman, Kota Padang Panjang dan Kab. Sijunjung.

Kegiatan ini merupakan kegiatan pertama di awal semester genap Tahun Pelajaran 2019/2020.

“Kegiatan MGMP ini jangan sampai mengerucut. Tetapi, berkembang hendaknya. Maksudnya, para guru diharapkan konsisten untuk menghadiri agenda rutin ini. Mengingat acara ini merupakan acara yang telah disepakati oleh K3MA (Kelompok Kerja Kepala Madrasah Aiyah) kemenag wilayah Sumbar”, ungkap ibu Delvira selaku ketua MGMP Bahasa dan sastra Indonesia Kemenag Sumbar.

“Kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi dan meningkatkan kemampuan kita sebagai guru Bahasa Indonesia. Selain itu, juga dapat membantu kita untuk mendiskusikan pemasalahan yang dihadapi serta memperoleh pengembangan ilmu baru dan saling berbagi informasi”, tambahnya.

Agenda yang dibahas pada pertemuan pertama tersebut adalah penyususnan progam kerja MGMP Bahasa Indonesia selama 1 semester ke depan. Program kerja tersebut sebagai berikut. Pertama, direncanakan ada 4 pertemuan. Pertemuan pertama pada tanggal 5 pebruari bertempat di Aula Rumah Makan Ranah Minang Koto Baru Padang Panjang yang sedang berlangsung. Materi yang dibahas tentang program kerja selama satu semester. Pertemuan kedua pada tanggal 26 Februari di MAN 2 Padang. Materi yang dibahas tentang pelaporan masing-masing kelompok mengenai pembuatan modul. Pertemuan ketiga pada tanggal 18 Maret di Aula Rumah Makan Ranah Minang Koto Baru Padang Panjang. Materinya tentang pembuatan RPP yang terbaru. Pertemuan terakhir pada tanggal 8 April di LPMP Padang dengan materi pembuatan media pembelajaran digital oleh ibu Kurnia Eva Nila Sari.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Dulu pernah bergabung mgmp ini,,, seru sekali. Semuanya guru hebat

06 Feb
Balas

Ikut lagi dong,Bu...

06 Feb

Alhamdulillah sekarang sudah di SK kan di MTsN 2 Pasaman bu

06 Feb
Balas

Alhamdulillah...

06 Feb

Ya Bu, Alhamdulillah sekali

09 Feb
Balas



search

New Post